KAIN JAPAN DRILL UNTUK SERAGAM KERJA

Polo Shirt Waruna Group
KAIN JAPAN DRILL UNTUK SERAGAM KERJA

Sejatinya, tidak ada jenis kain “Japan Drill”. Sebutan “Japan Drill” hanyalah nama dagang yang biasa dipakai para pedagang kain di pusat-pusat perkulakan tekstil. Nama teknik dari “Japan Drill”, sama halnya dengan “American Drill”, adalah “Twill”. Twill adalah salah satu jenis rajutan. Adapun kimia serat dari kain jenis “drill” yang banyak beredar di pasaran (baik Japan Drill maupun American Drill) adalah serat TR atau Tetoron Rayon.

Kelebihan dari konstruksi kain “Twill TR” adalah tahan terhadap gesekan dan tarikan. Konstruksi Drill alias Twill TR juga relatif tidak mudah terbakar dibandingkan jenis kain dengan kimia serat katun atau polyester. Secara kasat mata, kain drill juga tidak mudah kusut. Karakteristik-karakteristik itulah yang pada akhirnya membuat banyak orang memilik kain drill sebagai kain seragam kerja atau seragam kantor mereka.

Beberapa merek kain Japan Drill yang beredar di pasar antara lain:

Taipan Japan Drill
Nagata Japan Drill
Passuka Japan Drill
Obor Japan Drill
Verlando Japan Drill
Namura Japan Drill
Avana Japan Drill
Bravada Japan Drill

Meski sama-sama mengusung merek “Japan Drill”, setiap kain memiliki karakteristik sendiri-sendiri. Karakteristik ini berupa hand feel, fisik rajutan, kekakuan (stiffness), jatuhnya kain (falls), dan sebagainya. Untuk menentukan kain merek apa yang paling sesuai dengan seragam kerja yang akan anda gunakan, silahkan hubungi towakaos.id atau www.towamatano.co.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Towa Help
Send via WhatsApp