MENGENAL JENIS JAHITAN RIB KAOS FAVORIT DISTRO

MENGENAL JENIS JAHITAN RIB KAOS FAVORIT DISTRO

Baju kaos adalah pakaian yang model simple tapi punya banyak peminat. Jika di perhatikan baju kaos pun mempunyai keunikan, kita pasti sering menjumpai baju kaos yang mempunyai leher atau rib dengan model berbeda-beda, ada yang berbentuk O/V/U. Nah, ternyata tidak hanya bentuk lehernya saja yang bervariasi, pengaplikasian jahitannya pun berbeda-beda, yang tentunya memiliki kelebihan masing-masing.

Sekilas tentang rib yaitu jenis kain (cotton/ polyester/campuran polyester & cotton) yang di rajut dan digunakan untuk melengkapi bagian leher maupun ujung kaos lengan panjang. Itu kenapa rib terasa lebih tebal, rib pun memiliki warna yang beragam, hanya saja warna rib umumnya lebih tua dari warna body kain jadi terlihat perbedaanya. Biasnya rib dijual sepasang dengan kain body.

Baca juga : Mengetahui Perbedaan Rib Dan Manset Pada Baju                              

Setelah mengatahui apa itu Rib dan bentuk modelnya, kali ini Towa Konveksi akan membahas jenis jahitan rib yang beragam. Hanya saja tidak semua rib ini memiliki jahitan stick.

Fungsi jahitan stick pada rib leher kaos oblong adalah untuk menguatkan rib leher dengan body kaos bagian depan, sehingga rib tidak mudah lepas/melar apabila kaos sudah dipakai dalam waktu lama. Lalu, apa saja jenis jahitan rib pada kaos yang paling banyak diminati distro?

Kaos oblong yang menggunakan jahitan rib tanpa stick pengerjaannya lebih lebih cepat jika dibandingkan dengan kaos yang menggunakan jahitan stick pada rib lehernya. Tapi, setelah digunakan dan dicuci beberapa kali bagian rib dari kaos ini akan mudah terlipat, melebar, dan tingkat keawetan kaos pun menjadi tidak lama.

Meskipun begitu, jahitan rib tanpa stick justru sering banyak digunakan, tidak hanya untuk kaos event, banyak juga distro yang menggunakan model ini. Hal ini karena disesuaikan dengan model yang sedang trend.

Jahitan rib stick overdeck adalah jenis jahitan rib kaos oblong yang dilakukan menggunakan mesin overdeck high speed. Dengan menggunakan jahitan rib overdeck tunggal, baju kaos akan lebih awet, kuat dan tidak mudah lepas.

Sama seperti jahitan stick overdeck tunggal, jahitan stick overdeck ganda ini juga berfungsi untuk memperkuat posisi rib. Jika yang tunggal hanya ada satu jahitan, maka ganda ada dua jahitan antara rib leher dan bahan kaos. Jahitannya lebih kecil di banding yang stick overdeck tunggal tetapi mampu memberikan jaminan keawetan rib leher pada kaos oblong. Biasanya jahitan ini digunakan untuk kaos distro yang berkualitas tinggi.

Sekarang sudah tahu kan jenis jahitan stick pada rib leher kaos oblong yang banyak dipilih distro. Ternyata jahitan stick pada rib leher kaos oblong ini memiliki fungsi yang cukup penting dalam mempertahankan keawetan kaos.

Dapatkan informasi menarik lainnya seputar produksi baju di www.towakaos.id. Informasi dan pemesanan baju custom KLIK DISINI!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Towa Help
Send via WhatsApp