ALUR PRODUKSI POLO SHIRT CUSTOM DI KONVEKSI MURAH BANDUNG
Polo shirt merupakan baju yang paling digemari oleh banyak orang untuk digunakan sebagai seragam kegiatan maupun seragam kerja. Pemakainya pun tidak hanya terbatas untuk kaum pria saja, saat ini baju polo shirt pun banyak di pakai oleh perempuan dan anak-anak. Anda pun bisa mempunyai baju polo shirt yang sesuai keinginan dari mulai model bajunya, bahan kain, gambar yang akan di sablon atau border hingga size dan lengan panjang atau pendek yang bisa Anda tentukan sendiri. Sehingga modelnya pun lebih bervariatif. Untuk membuatnya Anda hanya perlu memesannya di konveksi baju bandung Towa wear industries, yang sudah biasa menjadi partner untuk memproduksi baju polo sesuai kebutuhan. Kali ini Towa konveksi akan memberikan informasi hal yang perlu diperhatikan sebelum membuat baju polo shirt berikut alur produksinya;
Desain gambar ini merupakan inti darimempunyai peran sangat penting dalam pembuatan baju polo shirt khususnya untuk yang custom order. Dengan menyertakan desain gambar maka bagian produksi dapat mengerjakan model polo shirt yang sesuai. Desain gambar dan model yang dipakai umumnya simple untuk menunjukan kesan elegan.
Bahan kain, ada banyak jenis bahan kain yang dipakai untuk pembuatan baju, namun tidak semua jenis bahan kain cocok dijadikan baju polo shirt. Bahan kain yang umum di pakai untuk pembuatan polo shirt yaitu lacoste cotton viscose dan cotton combed 20s hal itu karena bahan kain tersebut termasuk kelas premium sehingga nyaman di pakai. Setelah mendapat bahan kain yang diinginkan maka bahan kain pun akan langsung di cutting sesuai pola dan size, begitupun dengan lengan panjang dan lengan pendek.
Pengplikasian bordir atau sablon, tahap selanjutnya yaitu pengaplikasian gambar supaya baju polo shirt tidak terlalu polos maka ada tambahan gambar bisa berupa logo maupun tulisan, dengan tambahan logo dan tulisan membuat baju polo shirt lebih menarik. Supaya gambarnya lebih lama menempel Anda bisa membordir atau sablon. Dengan mengenakan baju polo shirt berlogo dan tulisan bisa juga dijadikan sebagai identitas.
Proses penjahitan, proses penjahitan kemeja dilakukan dengan menggunakan beberapa mesin, antara lain mesin jahit, mesin obras, mesin overdeck, mesin kancing, tergantung dari bagian kemeja yang dijahit (penjahitan krah dalam, berbeda dengan penjahitan lengan, misalnya) dan jenis jahitan yang diingankan.